-->

MARS IPNU TERBARU

Wahai Pelajar Indonesia, siapkanlah barisanmu... dan seterusnya. Apa yang berbeda dari lirik lagu tersebut? Kata "Pelajar" sebelumnya adalah "Putera". Nah, jika sobat ingin donwnload lagu terbarunya, Infojempol sudah menyiapkan link donloadnya di bawah.

Perubahan tersebut telah ditetapkan pada Kongres IPNU IPPNU XVIII di Boyolali Jawa Tengah pada tahun 2015 silam.

Selain perubahan pada Lirik Lagu Mars Ikatan Pelajar nahdlatul Ulama, dalam kongres tersebut juga banyak melakukan perubahan-perubahan pada Peraturan Dasar dan Peraturan Rumah Tangga IPNU dan IPPNU. Infojempol akan menyajikannya dikemudian hari.

Video Mars IPNU Terbaru
Pada tahun 2018 ini, Kami telah merilis video Mars IPNU versi terbaru dengan tampilan yang lebih segar dan pastinya dilengkapi dengan lirik.

Seperti apa video kami, silahkan diputar di bawah ini


Lirik Lagu Mars IPNU Terbaru

Admin Info Jempol sudah melaukan cek berulangkali pada lirik mars IPNU versi terbaru ini, dan kami yakin apa yang kami sajikan sudah benar-benar pas dan sesui dengan versi video di atas/ versi musik mp3 nya.

MARS IPNU
Wahai pelajar Indonesia
Siapkanlah barisanmu
Bertekat bulat bersatu
Di bawah kibaran panji IPNU

Wahai putra Islam yang setia
Kembangkanlah agamamu
Dalam Negara Indonesia
Tanah air yang ku cinta

Dengan berpedoman kita belajar
Berjuang serta bertakwa
Kita bina watak nusa dan bangsa
Tuk kejayaan masa depan

Bersatu wahai putra Islam jaya
Tunaikanlah kewajiban yang mulya

Ayo maju pantang mundur
Dengan rahmat Tuhan kita perjuangkan

Ayo maju pantang mundur
Pasti tercapai adil makmur

Lihat juga lagu ciptaan santri asal Malang Jawa Timur ini: Bangga Jadi Santri-Lagu dan Lirik Khusus Menyambut Hari Santri Nasional

Download Mars IPNU MP3


Untuk sobat yang sedang mencari lagu mars IPNU versi mp3 nya, Admin sudah menyiapkan khusus untuk sobat, silahkan download lagu nya disini Mars IPNU Terbaru mp3

Lagu mars IPNU menggunakan birama 2/4

Nama Pencipta Mars IPNU

Tahu tidak siapa yang menciptakan Mars IPNU ini?
Saat admin mencari informasinya di internet, banyak sekali perbedaan, ada yang menyebutkan namanya adalah Drs. Siamuri, ada juga yang mengatakan Mahbub Junaidi.

Lalu yang benar mana?
Pencipta asli Mars IPNU adalah Drs. Moh. Shomuri WS. Itu tercantum dalam PD PTR IPNU IPPNU Terbaru. Dan juga pada gambar lirik lagu tercantum nama tersebut (lihat gambarnya di bawah)

Kepanjangan WS pada nama Moh Shomuri WS, terus terang Admin sendiri mengetahuinya. Tapi yang jelas bukan Wage Rudolf, hehehe

Lihat juga ya sob 21 Koleksi Lagu Lagu NU (Nahdlatul Ulama) Lengkap dan Download mp3

Gambar Lirik Lagu Mars IPNU veri Terbaru

Dalam poin ini, kami Infojempl akan memberikan 2 gambar lirik lagu sekaligus,
yang pertama adalah gambar lirik yang kami buat sendiri, dan yang kedua adalah gambar lirik yang terdapat pada PDPRT IPNU

Silahkan disimpan gambarnya dan dibagikan ke teman-teman anggota IPNUsupaya mereka cepat hafal lagu mars ini


Gambar lirik lagu Mars IPNU yang terdapat dalam Peraturan Dasar seperti dibawah ini


Terimakasih, semoga informasi tentang lagu IPNU ini dapat bermanfaat bagi sobat. Jika suka dengan artikel ini, silahkan di bagikan ke media sosial ya..:)
MARS IPNU TERBARU